Orinews.id|Kyiv – Menteri Pertahanan Oleksii Reznikov mengatakan pasukan Ukraina akan berlatih menggunakan tank tempur Leopard 2, terlepas dari belum tercapainya kesepakatan antara sekutu-sekutu Barat mengenai rencana memasok Ukraina dengan tank buatan Jerman.
Reznikov mengatakan kepada VOA pada Jumat, 20 Januari 2023, pasukan Ukraina akan berlatih menggunakan tank Jerman di Polandia. Rencana latihan ini disebutnya sebagai sebuah terobosan.
“Negara-negara yang sudah memiliki tank Leopard dapat memulai misi pelatihan bersama awak kami,” sebut Reznikov, mengutip dari laman Voanews.
“Saya berharap Jerman akan melanjutkan proses mereka, melakukan konsultasi internal, dan sampai pada keputusan untuk mengirim tank (ke Ukraina). Saya optimistis mengenai hal ini,” sambungnya.
“Kami akan memulai program pelatihan untuk awak tank kami agar nantinya mereka bisa menggunakan Leopard 2,” ungkap Reznikov.
Jumat kemarin, Menhan AS Lloyd Austin dan Ketua Kepala Staf Gabungan Jenderal Angkatan Darat Mark Milley mengatakan bahwa untuk saat ini, belum akan ada tank Leopard yang dikirim dari Jerman ke Ukraina. Pernyataan disampaikan di Pangkalan Udara Ramstein AS di Jerman, setelah konferensi internasional tentang dukungan terhadap Ukraina.
Pertemuan itu diadakan di tengah rasa frustrasi Ukraina dengan perbedaan pendapat atas pengiriman tank Leopard 2 ke Ukraina, saat invasi Rusia sudah memasuki bulan ke-11. Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky membuat permohonan langsung mengenai pengiriman tank Jerman dalam pertemuan tersebut.
Reznikov mengaku senang dengan hasil dari pertemuan. “Saya menganggap bahwa konsep utama dari pertemuan hari ini adalah persatuan, jadwal pengiriman bantuan, dan peningkatan kemampuan angkatan bersenjata Ukraina untuk melanjutkan operasi kontra-ofensif untuk membebaskan wilayah pendudukan di Ukraina,” ujarnya.
“Semua paket [bantuan militer] yang diumumkan sebelumnya telah dikonfirmasi. Selain itu, beberapa paket baru didiskusikan secara tertutup, tetapi saya belum berhak untuk mengumumkannya. Ini menginspirasi. Saya sangat puas,” lanjut Reznikov.
|Sumber: voanews/medcom