TERBARU

BisnisEkonomi

Saham Tesla Anjlok 25 Persen, Kekayaan Elon Musk Merosot Drastis

image_pdfimage_print

ORINEWS.id – Kekayaan bersih miliarder Elon Musk mengalami penurunan signifikan pada pekan keenam 2025. Penurunan ini terutama disebabkan oleh anjloknya harga saham Tesla Inc. yang turun sekitar 25 persen sejak mencapai rekor tertinggi pada Desember 2024.

Dikutip dari Bloomberg, Selasa (11/2/2025), kekayaan Musk kini tercatat sekitar 414 miliar dolar AS (sekitar Rp6.600 triliun) pada awal Februari 2025. Angka tersebut mengalami penurunan cukup tajam dibandingkan dengan posisi sebelumnya.

Turunnya harga saham Tesla dipengaruhi oleh beberapa faktor, termasuk penurunan penjualan di pasar utama seperti Jerman dan China. Selain itu, persepsi publik terhadap Tesla juga mengalami perubahan akibat keterlibatan politik Musk yang menuai beragam reaksi.

Kendati demikian, Musk tetap mempertahankan posisinya sebagai orang terkaya di dunia. Hingga Februari 2025, kekayaan bersihnya masih berada di kisaran 419,2 miliar dolar AS (sekitar Rp6.700 triliun).[]

Artikel Terkait

Load More Posts Loading...No more posts.