TERBARU

NasionalNews

Soal Penembakan WNI di Malaysia, DPR Minta Kemenlu Kirim Nota Diplomatik

image_pdfimage_print

ORINEWS.id – Insiden penembakan terhadap 5 orang pekerja migran Indonesia yang dilakukan Agensi Penguatkuasaan Maritim Malaysia (APMM), menjadi sorotan Pimpinan DPR RI.

Peristiwa yang menewaskan 1 WNI itu, terjadi pada Jumat, 24 Januari 2025, pukul 03.00 pagi di perairan Tanjung Rhu, Malaysia.

“Informasi yang kami terima menyebutkan bahwa insiden berdarah tersebut telah menewaskan 1 orang WNI pekerja migran,” ujar Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan, Senin 27 Januari 2025.

Dasco menyayangkan dan mengecam tindakan berlebihan yang dilakukan APMM tersebut. Dia pun memastikan segera memanggil Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Perlindungan Pekerja Migran Indonesia.

“Kami mendorong Kemenlu RI dan Kementerian P2MI untuk menempuh langkah-langkah diplomatik guna mengungkap insiden tersebut secara tuntas dan transparan,” tuturnya.

BACA JUGA
Sosok Dua Pramugari Hilang dalam Kebakaran Glodok Plaza
PEMA - PELANTIKAN GUBERNUR ACEH

Selain itu, lanjut Ketua Harian DPP Partai Gerindra itu meminta Pemerintah Indonesia mengirim nota diplomatik kepada Pemerintah Malaysia.

Advertisements
PIRA - PELANTIKAN GUBERNUR ACEH

“Pada tahap saat ini, kami meminta Kementerian Luar Negeri RI melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kuala Lumpur untuk mengirim nota diplomatik terkait insiden tersebut,” pungkasnya.[]

Artikel Terkait

Load More Posts Loading...No more posts.
Hide Ads for Premium Members by Subscribing
Hide Ads for Premium Members. Hide Ads for Premium Members by clicking on subscribe button.
Subscribe Now