TERBARU

Politik

25 Anggota PPK Langsa Dilantik, Salah Satunya Mantan Caleg Demokrat

image_pdfimage_print

ORINEWS.ID, Langsa – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Langsa telah resmi melantik 25 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam rangka persiapan Pilkada 2024.

Upacara pelantikan yang berlangsung di Aula KIP Kota Langsa pada Kamis, 16 Mei 2024, menandai langkah awal dalam menjalankan tahapan-tahapan krusial Pilkada.

Ketua KIP Kota Langsa, Ridwan, menyampaikan harapannya agar anggota PPK yang baru dilantik dapat menjalankan tugas dengan integritas dan dedikasi tinggi.

“Kami berharap PPK yang baru saja kami lantik dapat bekerja dengan baik dan penuh tanggung jawab untuk menyukseskan Pilkada yang akan datang,” ujar Ridwan.

Pelantikan ini mencakup anggota PPK dari berbagai kecamatan di Langsa, termasuk Langsa Timur, Langsa Barat, Langsa Kota, Langsa Lama, dan Langsa Baro.

Di antara nama-nama yang dilantik, terdapat satu sosok yang menarik perhatian, yaitu Karnadi, mantan Calon Legislatif (Caleg) dari Daerah Pemilihan 3 Aceh Timur yang berasal dari Partai Demokrat pada pemilihan tahun 2019 lalu.

Berikut nama-nama PPK yang dilantik:

Kecamatan Langsa Timur
M Nur A, Budiardi, Maria Ulfa, Nuzul Surya Putra, Muhammad Hendri.

Kecamatan Langsa Barat
Syarifuddin, Rahmasyia Zuhra, Zulia Neza Lestari, Fadhil, Munawar Bahtiar.

Kecamatan Langsa Kota
Aris Gultom, Andi Aurit, Mahsyar Azhari, Maulana Ade Dermawan, Fahrul Akbar.

Kecamatan Langsa Lama
Bayu Wardana, Al-Misbah, Muhammad Murdani, Ade Fadhilla, Karnadi.

Kecamatan Langsa Baro
Fauzi Fazhari, Dhiaul Haq, Khairun Nufus, Al Inal Fazla, Widiana Putri.

BACA JUGA
Projo Ajak Warga Banda Aceh Menangkan Prabowo-Gibran dan Caleg PA

|Reporter: Rizky |Editor: Awan

Artikel Terkait

Load More Posts Loading...No more posts.