TERBARU

BolaOlahraga

Hasil Drawing Piala Asia U-23 2024: Indonesia Satu Grup dengan Tuan Rumah

image_pdfimage_print

Orinews.id|Jakarta – Timnas Indonesia U-23 masuk ke Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania di Piala Asia U-23 2024.

Hal ini sesuai drawing yang dilakukan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) di Doha, Qatar, Kamis (23/11/2023).

Sebelum pengundian, Indonesia masuk ke dalam pot 4 bersama Malaysia, Tajikistan, dan Tiongkok. Adapun pot 1 diisi Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan dan Jepang.

Pot 2 terdapat Australia, Irak, Vietnam, Korea Selatan. Sementara pot 3 diisi Thailand, Yordania, Uni Emirat Arab dan Kuwait.

Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei 2024. Sebanyak 16 tim berpartisipasi, termasuk Qatar yang lolos otomatis karena berstatus tuan rumah.

PEMA - PELANTIKAN GUBERNUR ACEH
BACA JUGA
HUT Pemko Langsa ke-23, Disporapar Gelar Open Turnamen Tenis Lapangan

Piala Asia U-23 2024 sekaligus menjadi kualifikasi Asia untuk sepak bola Olimpiade Paris 2024. Tiga besar akan lolos ke Olimpiade, sedangkan tim peringkat keempat akan mengikuti Play-off melawan tim dari Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) untuk memperebutkan tiket Olimpiade.

Advertisements
PIRA - PELANTIKAN GUBERNUR ACEH

Hasil Drawing Grup Piala Asia U-23 2024

Grup A: Qatar, Australia, Yordania, Indonesia

Grup B: Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Tiongkok

Grup C: Arab Saudi, Irak, Thailand, Tajikistan

Grup D: Uzbekistan, Vietnam, Kuwait, Malaysia

Artikel Terkait

Load More Posts Loading...No more posts.
Hide Ads for Premium Members by Subscribing
Hide Ads for Premium Members. Hide Ads for Premium Members by clicking on subscribe button.
Subscribe Now