PWM Aceh dan Bank Muamalat Bersinergi Dukung Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Orinews.id|Banda Aceh – Kepala Cabang Bank Muamalat Banda Aceh Syahrul Effendi melakukan silaturahmi dengan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Aceh di Banda Seafood, Kuta Alam Banda Aceh, Jum’at (10/3/2023).

Pertemuan tersebut dihadiri langsung oleh A. Malik Musa yang baru terpilih sebagai Ketua PWM Aceh pada Musywil Muhammadiyah Aceh ke-39. Ia didampingi sejumlah jajaran pengurus PWM Aceh.

Kepala Cabang Bank Muamalat Banda Aceh, Syahrul Effendi mengatakan silaturrahmi ini hanya untuk berdiskusi sembari menikmati makan siang.

Ia berharap dengan adanya pertemuan ini dapat menjadi kemitraan yang strategis antara PWM Aceh dan Bank Muamalat Banda Aceh dalam program pengembangan dan pembangunan Muhammadiyah di Aceh.

“Kami berharap Bank Muamalat dapat menjadi mitra strategis bagi Muhammadiyah dalam rencana-rencana pengembangan dan pembangunan di Aceh,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua PWM Aceh, A. Malik Musa mengatakan pihaknya menyambut baik kemitraan antara Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Aceh dengan Bank Muamalat Banda Aceh.

“Harapan kita dapat bersinergi dengan dalam mendukung program-program yang telah disusun dalam Musywil Muhammadiyah ke-39, salah satunya pemberdayaan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Menurut Malik, sebuah organisasi tidak dapat berjalan sendiri tanpa adanya dukungan dari seluruh elemen atau stakeholder lainnya yang berada diluar Muhammadiyah.

Ia menambahkan selama ini hubungan antara PWM Aceh dan Bank Muamalat hanya terbatas pada sektor amal usaha saja, belum dikembangkan untuk pemberdayaan ekonomi kerakyatan.

“Untuk itu, Insyaallah kedepannya kita akan membuka ruang yang lebih luas lagi dalam sektor pemberdayaan ekonomi masyarakat,” pungkas Malik.[]