TERBARU

Politik

Mantan Wartawan Tempo Latih Kader Sayap Partai Aceh Pendidikan Jurnalistik

image_pdfimage_print

Orinews.id|Banda Aceh – Dewan Pimpinan Aceh (DPA) Partai Aceh (PA) menggelar pendidikan Jurnalistik yang dilaksanakan di ruang rapat DPP PA, Batoh, Banda Aceh, Kamis (2/3/2023).

Advertisements
BANK ACEH - HUT KODAM IM

Dewan Pakar Partai Aceh, Dr. Nurlis Effendi atau sering disapa Doktor Nurlis yang juga mantan Wartawan Tempo mengatakan kegiatan ini dilakukan agar meningkatkan rasa minat rakyat Aceh untuk membaca dan menulis secara kritis.

“Dari kenyataan ini tentunya dibutuhkan suatu cara untuk mengajak rakyat Aceh agar gemar membaca dan menulis, minat orang kita masih sangat memprihatinkan,” jelas Doktor Nurlis.

Menurutnya dengan adanya skill menulis dapat meningkatkan kemampuan mencermati informasi, dan menepis isu hoaks karena butuh validasi kebenaran informasi.

Untuk meningkatkan literasi rakyat Aceh, Doktor Nurlis bersama DPA Partai Aceh akan terus melakukan kegiatan ini secara rutin untuk tahun 2023.

“Kegiatan pendidikan Jurnalistik ini diikuti oleh sayap-sayap Partai Aceh terutama Muda Seudang Aceh, Putroe Aceh, MUNA, dan, Pasukan Inong Bale,” ungkap salah seorang DPA Partai Aceh Nurzahri.

Pada kesempatan itu Ketua DPP Muda Seudang Aceh, Agam Nur Muhajir turut hadir menyambut baik kegiatan tersebut.

Ia mengatakan kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan bagi kaula muda serta para kader sayap Partai Aceh lainnya.

“Dengan adanya Pendidikan Jurnalistik, kami jadi tahu dan diajak berpikir cerdas dalam memilih dan memilah berbagai informasi yang ada agar tidak terprovokasi dengan berita hoaks yang saat ini banyak beredar, terutama berita yang menjelekan bahkan menfitnah Partai Aceh,” Ungkap Agam.

BACA JUGA
Cuaca Kian Membaik, Pj Wali Kota Ajak Wisatawan Liburan di Sabang

“Dari kegiatan seperti inilah akan menjadi bentuk nyata sumbangsih Partai Aceh untuk bersama mencerdaskan masyarakat, dan bersama-sama memajukan rakyat Aceh dan tentunya para kader sayap Partai Aceh,” tutup Agam.

Artikel Terkait

Load More Posts Loading...No more posts.